Berbeda dengan seri sebelumnya yaitu printer Epson L110, Epson L210, Epson L300 dan printer Epson L350, keempat printer ini secara khusus ditujukan bagi pelajar dan pengguna rumahan. Nah..untuk seri terbaru ini lebih ditujukan untuk usaha kecil dan menengah. Sangat cocok bagi kamu pemilik usaha cetak foto seperti bisnis studio foto mini, usaha cetak stiker label nama dan usaha cetak digital lainnnya yang membutuhkan kecepatan tinggi dalam mencetak.
Nah..ditulisan kali ini kita akan membahas salah-satu printer diatas yaitu Printer Epson L355. Printer jenis inkjet multifungsi yang fungsinya selain dapat mencetak kita juga dapat menscan gambar dan juga kita juga dapat melakukan fotocopy pada gambar. Dengan berat sekitar 4,4 kg dan berdimensi 472 x 300 x 145mm, desainnya yang cukup simple dan terlihat elegan, hampir sama dengan Epson L355 dengan body berwarna hitam.
Salah satu kelebihan dari Printer epson L355 ini adalah memiliki teknologi jaringan wireless dengan faks, automatic document feeder, dan koneksi ethenet. Denagn Teknologi Wi-Fi inilah yang menjadikan perbedaan utama antara Epson L355 dengan printer Epson L350.
Fungsi dari teknologi Wifi dari Epson L355 ini adalah dapat mempermudahkan kita untuk mencetak foto, gambar ataupun dokumen secara langsung dari perangkat handphone. Epson L355 ini juga diperlengkapi dengan fitur Epson iPrint yang fiungsinya untuk mencetak langsung dari handphone seperi Android, blackberry ataupun iphone yang dapat dengan mudah kita download di Application Store.
Spesifikasi dari Printer Epson L355
Untuk mencetak dengan fast mode, printer ini memiliki kecepatan meng-copy hingga 5 cpm (copy per minute) dan untuk meng-copy sebuah dokumen berwarna dengan draft mode A4, maka kecepatan cetaknya dapat mencapai 10 cpm. Maksimal 20 halaman yang dapat dihasilkan printer multifungsi ini untuk sekali perintah copy.Pada fungsi scannernya, printer dengan scanner type Flatbed colour image scanner ini memiliki colour scanner dengan resolusi hingga mencapai 1200 x 2400 dpi dan untuk area scannernya berkisar 216 x 297mm (8.5 x 11.7").
Kelebihan atau keunggulan lainnya dari printer EPSON L355 adalah hemat energi, memiliki konsumsi listrik yang sangat irit, berkisar 12 watt saja ketika dalam posisi mencetak dan dalam kondisi stand by hanya memakan 3,5 watt saja, serta dalam sleep mode memakan 1,5 watt saja.
Printer Epson L355 juga terdapat teknologi CISS (Continues Ink Supply System) dengan ink tank infus asli dari Epson yang menempel dibagian samping Printer tersebut.
Nah..Untuk Harga Printer Epson L355 dengan Sistem Infus Terbaru ini berkisara Rp. 2.500.000 sampai Rp. 2.800.000 saja. Oke semoga bermanfat.
0 komentar:
Posting Komentar